Fun Games

Dalam rangka menyambut Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) yang diperingati setiap 26 Juni, Rumah Sakit Jiwa Provinsi Bali yang memiliki Ruang pelayanan Rehabilitasi Napza melaksanakan acara Fun Games yang bertempat di Wantilan Ruang Darmawangsa. Acara pembukaan kegiatan diawali dengan pemotongan tumpeng oleh Direktur Rumah Sakit Jiwa Provinsi Bali, dr. Ni Wayan Murdani, M.A.P berserta seluruh jajaran manajemen, Kepala Instalasi Rehabilitasi Napza, Petugas di Ruang Darmawangsa dan para residen yang sedang menjalani Rehabilitasi Napza. Acara dilanjutkan dengan pemberian hadiah kepada residen. Kebersamaan, keseruan dan suka cita para peserta dalam mengikuti lomba dan menambah optimisme untuk satu tujuan yaitu SAY NO TO DRUGS.

Selamat Memperingati Hari Anti Narkotika Internasional 2024

“Masyarakat Bergerak, Bersama Melawan Narkoba Mewujudkan Indonesia Bersinar”