Pelaksanaaan Vaksinasi COVID – 19 di hari kedua

4/2/2021

Pelaksanaaan Vaksinasi COVID – 19 di hari kedua diikuti dengan jumlah peserta yang lebih banyak dari pada hari pertama . Peserta vaksinasi di hari pertama dari yang terdaftar 167 orang dan yang mendapatkan vaksin sebanyak 125 orang dan sebanyak 37 orang setelah menjalankan serangkaian screening dinyatakan tidak memenuhi syarat atau ditunda pemberian vaksin tersebut . Dari hasil screening tercatat 34 peserta disebabkan karena adanya Hipertensi dan 3 peserta karena penyakit lainnya. Untuk hari ini jumlah peserta terdaftar sebagai penerima vaksin sejumlah 247 peserta yg sudah terigistrasi dan yang mendapatkan vaksin sejumlah 167 orang dan sebanyak 80 peserta ditunda ataupun tidak bisa dilakukan vaksinasi COVID -19. Bersama kita mampu memutus rantai penularan COVID -19 dan tetap menjalankan protokol kesehatan.