Pada hari Senin 8 Januari 2023, telah dilaksanakan apel disiplin dengan pembina apel Plt. Direktur Rumah Sakit Jiwa Provinsi Bali dr. I Dewa Gede Basudewa, Sp.KJ yang diikuti oleh seluruh civitas hospitalia dan juga mahasiswa yang sedang menjalani pendidikan di Rumah Sakit Jiwa Provinsi Bali. Beberapa pengarahan yang diberikan oleh pembina apel hari ini meliputi: Ucapan terima kasih kepada seluruh staf Rumah Sakit Jiwa Provinsi Bali yang ikut berperan dalam mewujudkan predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) kepada RS Jiwa dan berharap agar seluruh civitas berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan yang berkualitas sesuai bidangnya masing masing. Ucapan terima kasih juga disampaikan melalui apel hari ini kepada panitia dan seluruh staf Rumah Sakit Jiwa Provinsi Bali yang telah berpartisipasi memeriahkan serta memperingati HUT Rumah Sakit Jiwa Provinsi Bali yang pertama di umur 94 Th sehingga telah berjalan dengan lancar dan berkesan.


